Cara Download dan Simpan Video YouTube Pada Ponsel Android
Saturday, July 18, 2015
Add Comment
Satu dekade sudah berlalu sejak layanan berbagi video bernama YouTube dirilis ke dunia maya. Sejak saat itu, YouTube terus berkembang hingga akhirnya ia menjadi website terpopuler nomor tiga di dunia, setelah Facebook dan Google.
Sebagai rumah dari berbagai macam video—dari video kucing hingga video tutorial—YouTube adalah tempat yang banyak orang datangi untuk mencari hiburan hingga pengetahuan. Meski video-video tersebut dapat dilihat dengan metode streaming, sebagian orang ingin mengunduh dan menyimpan video YouTube favoritnya agar dapat ditonton secara offline.
Beberapa waktu lalu kami telah berbagi trik praktis untuk mengunduh video YouTube pada PC Anda. Kini, kami menyajikan bagaimana caranya mengunduh dan menyimpan video YouTube pada perangkat Android Anda. Ada dua metode untuk melakukannya: menggunakan YouTube Offline dan aplikasi TubeMate.
Menggunakan YouTube Offline
Beberapa bulan yang lalu, YouTube memperkenalkan sebuah fitur yang memungkinkan pengguna menyimpan video-video tertentu pada ponselnya untuk kemudian ditonton secara offline. Fitur ini hanya tersedia di Indonesia, India dan Filipina.
Untuk mengunduh video menggunakan metode ini, Anda harus memastikan bahwa YouTube yang terpasang pada Android Anda sudah berada pada versi termutakhir. Jika Anda bertemu dengan video yang ingin Anda unduh, perhatikan sebuah ikon unduh berupa panah yang menghadap ke bawah. Jika ikon tersebut menyala, maka videonya dapat Anda unduh.
Setelah menekan tombol unduh, Anda akan diminta untuk memilih kualitas video yang hendak Anda simpan. Video berkualitas HD memakan waktu yang lama jika diunduh dan memiliki ukuran yang cukup besar. Saran kami: sesuaikan kualitas video dengan kebutuhan, koneksi internet dan ketersediaan ruang penyimpanan pada perangkat Anda.
Seteah unduhan Anda selesai, Anda akan menerima sebuah notifikasi. Video yang telah Anda unduh akan dikumpulkan di dalam menu “Offline” pada aplikasi YouTube. Video-video tersebut dapat ditonton meskipun Anda tidak sedang terhubung ke internet.
Menggunakan TubeMate
Karena tidak semua video dapat diunduh menggunakan fitur YouTube Offline, aplikasi bernama TubeMate dapat menjadi andalan Anda. Sayangnya, aplikasi ini tidak dapat ditemukan di dalam Google Play Store. Untuk memasang TubeMate, Anda harus mendownloadnya secara tersendiri.
Untuk memasang TubeMate pada perangkat Anda, Anda membutuhkan file APK TubeMate yang dapat diunduh di situs resminya. Ponsel Anda akan memberikan notifikasi peringatan akan bahaya mengunduh file APK itu, namun Anda tidak perlu khawatir. Kami sudah memastikan bahwa file APK TubeMate aman.
Setelah file APK selesai terunduh, Anda dapat melakukan sideloading. Kunjungi halaman ini jika Anda belum familiar dengan prosedur pemasangan aplikasi tersebut.
Anda dapat membuka TubeMate setelah pemasangan selesai dan ia pun akan menampilkan panduan setup. Anda dapat mengganti lokasi unduh dari menu pengaturan.
Setelah konfigurasi selesai, TubeMate akan menampilkan YouTube versi web. Carilah video yang hendak Anda unduh dan setelah menemukannya, ketuk ikon panah berwarna hijau di bagian atas layar.
Pilihlah kualitas video. Kami ingatkan sekali lagi, semakin tinggi kualitas video, semakin lama waktu unduhannya dan semakin besar ukuran file-nya.
Jika pengaturan sudah selesai, pilih ikon download di bawah layar.
Bagaimana? Mudah bukan? Selamat Mencoba.
Untuk yang tidak tahu situs resminya silahkan kesini saja: http://tubemate.net/
0 Response to "Cara Download dan Simpan Video YouTube Pada Ponsel Android"
Post a Comment