Cara Mudah Decom dan Recompile .Apk File di Android
Tuesday, January 5, 2016
Add Comment
Cara Mudah Decom dan Recompile .Apk File di Android. Tujuan dari decompile adalah meng-extract file apk, agar bisa kita mod, jika kita ingin mengganti icon, modding xml untuk theme atau keperluan, atau sekedar membuat file system lebih ramping dengan melakukan kompresi tingkat tinggi. Wah keren juga yah, penasaran ingin mencobanya? langsung saja lihat langkah-langkahnya dibawah ini.
1. Bahan
- Apk Tools - Download
2. Installasi
- Unzip 'apktool4.4_armel.zip'
- Akan jadi folder 'apktool' (Saran: folder 'apktool' letakan saja di '/sdcard0/apktool/' agar sesuai cara yang ada)
- Di dalam folder 'apktool' install 'Apktool4.4.1.apk'
3. Decompile
Nb. Buat contoh yang mau didecompile systemui.apk
- Copy dulu SystemUI.apk dari yg ori + framework-res.apk
- Paste di '/sdcard0/apktool/'
- Close rootex/root explorer
- Buka Apktool di Home
- Masuk ke directory '/sdcard0/apktool/'
- Klik framework-res.apk > Pilih 'set as framework'/'import to framework'
- Nanti ada notif kalo framework pokoknya installed
- Klik SystemUI.apk > Pilih Decompile All (pastikan tidak ada pemberitahuan ERROR)
- Hasil Decompile folder 'SystemUI_src' (hanya decompile, kalau edit cari tutornya lagi)
4. Recompile
- Folder 'SystemUI_src' klik dan pilih Recompile
- Hasil 'SystemUI_src.apk' klik lagi dan pilih sign apk
- Hasil 'SystemUI_rsc_sign.apk'
- Rename 'SystemUI_rsc_sign.apk' jadi 'Systemui.apk'
- Setting permission ke rw-r--r-- (Lihat Gambar)
- Pindah 'SystemUI.apk' ke '/system/app/dsini'
- Finish
*Jangan lupa backup file asli!
Good Luck~ DWYOR
0 Response to "Cara Mudah Decom dan Recompile .Apk File di Android"
Post a Comment